Kita adalah Air, Rumah kita Air Terjun.

Sunday, November 8, 2009

kembali ke rumah

kembali ke rumah
menyambangi pinus yang tersenyum
dimana suara kambing berlompatan
seperti tanya jawab

terdengar sayup nyanyi dedaunan
dari balik bukit
menyambut desis udara
yang bercinta dengan batu

sementara anakanak berlarian
memainkan benang layang-layang
di sebuah tanah lapang
tempat bermain sepakbola sore hari

Ah... tak ada cinta yang lahir
karena kekerasan
kedamaian dan nyaman
sejatinya

Gunung Kelir, Purworejo, November 2009

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : kembali ke rumah

  • Manusia adalah AkuSempat aku lepas kepalaku dari tempat sebenarnya, sempat pula aku gantungkan leher di tempat tidak semestinya, mungkin bukan waktu yang menginginkan namun sebuah kelana ...
  • Surga HatiTangan kanankumengenggam angintangan kirikumenggenggam lidah apilapang dada aku berdoadoa untuk semestasurga hatitempat kembali ...
  • Kakak dan AdikkuSepertiga ruangan hati ini tersisih untuk Kakak,di dalamnya banyak hiasan cantik berangka platinum,Apapun yang aku lakukan selalu kembali kepadamu,dalam wejanganmu..Kali ...
  • Terlalu indahSaat cakrawala itu menyentuh bumi, hanya sayatan akan kenangan yang mulai terlihat pudar, bukan benderang tentang hiruk pikuk dalam sepi, semua ini kusam, tak berbentuk, ...
  • MatahariSementara hari-hari tergelincir terlihat dari jendela tempatku duduk masih kau gantungkan diri dalam belantara kata orang lain setengah mati percaya yang kau dengar Ket ...

4 comments:

  1. Mampir ke sini dulu, sebelum pulang ke rumah...

    ReplyDelete
  2. Silahkan Pak Mar.. Terima kasih Banyak.

    ReplyDelete
  3. berkunjung ke rumah blog-mu mas kika... berkunjung ke blog ilmair juga di birthday-na yupz jika berkenan...

    ReplyDelete
  4. bikin aku pingin pulang kampung...

    ReplyDelete

Aku hanya manusia biasa, beri kata-kata bukan jura..